17 Agustus 2012, Negaraku, Indonesia
telah mengalami kemerdekaan sejak 67 tahun yang lalu. Tujug belas
Agustus 1945 Ir. Soekarno membacakan teks proklamasi sebagai wujud
pembebasan diri negaraku dari jajahan negara lain. Dan kini pun,
presiden kami, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membacakan ulang teks
proklamasi di Istana merdeka.
Isi teks proklamasi kemerdekaan yang singkat ini adalah:- Kami bangsa Indonesia dengan ini menjatakan kemerdekaan Indonesia.
- Hal-hal jang mengenai pemindahan kekoeasaan d.l.l., diselenggarakan
- dengan tjara seksama dan dalam tempo jang sesingkat-singkatnja.
- Djakarta, hari 17 boelan 8 tahoen 05
- Atas nama bangsa Indonesia.
- Soekarno/Hatta
Berbicara tentang peringatan kemerdekaan
Indonesia, biasanya bangsa kami mengadakan upacara pengibaran bendera
merah putih, dan juga adanya lomba-lomba untuk memeriahkan peringatan
kemerdekaan ini. Dalam kata lain, untuk merekatkan tali persaudaraan
antara bangsa Indonesia, dan tentu saja sebagai rasa syukur kami atas
merdekanya Indonesia.
Enam puluh tahun lalu, saat aku masih
duduk di bangku SMP (Junior High School) aku berkesempatan menjadi tim
paduan suara dalam upacara pertama peringatan Kemerdekaanku di sekolah.
Sayang sekali meski aku anggota Paskibra, aku masih belum memiliki
kesempatan untuk menjadi (setidaknya) pengiring pengibar bendera Merah
Putih. Hingga tahun berikutnya aku baru dipercaya untuk memegang baki
bendera saat upacara peringatan Hari Pendidikan tanggal 2 Mei. Saat
itulah pertama kali aku menjadi petugas upacara hingga berkelanjutan
sampai sebelum aku pasif dalam organisasi tersebut karena jadwal
persiapan lomba Matematika yang setiap hari diadakan. Dan selama menjadi
petugas upacara, pastilah posisi yang aku duduki adalah sebagai
pengibar bendera atau tim paduan suara.
Pasukan Paskibraka Istana Merdeka, pernah
aku bermimpi untuk berada di antara sekelompok orang itu. Yah, aku
perah menuliskannya di lembar biodata yang diminta teman sekelas BTAQ-ku
saat di tingkat satu. “Cita-cita : Menjadi pengibar bendera di Istana
Merdeka”. Salah seorang kakak kelas kakak perempuanku adalah salah satu
orang yang berkesempatan untuk menjadi bagian dari pasukan paskibraka,
selain bangga karenanya, mereka juga diberi reward wisata ke luar
negeri. Saat itu, Australia Utara adalah tempat yang menjadi kunjungan
mereka.
No comments:
Post a Comment